Rabu, 18 April 2012

Analisis Kebutuhan Diklat




Analisis Kebutuhan Diklat (AKD)  adalah suatu studi yang sistematis dan sistemik dalam  usaha pengambilan keputusan mengenai dilakukannya suatu diklat atau non-diklat di masa yang akan datang, dengan memanfaatkan data dan pemikiran dari berbagai sumber, sehingga keputusan yang diambil lebih produktif. Analisis Kebutuhan Diklat (AKD)  merupakan serangkaian kegiatan untuk menemukan masalah-masalah yang timbul di suatu lembaga / organisasi guna menentukan perlu/tidaknya suatu kegiatan diklat untuk mengatasi masalah-masalah dalam organisasi/lembaga tersebut.
Dalam bidang pendidikan, analisis kebutuhan adalah suatu proses untuk menentukan apa yang seharusnya diajarkan. Kebutuhan pelatihan dapat diketahui sekira-kiranya terjadi ketimpangan antara kondisi (pengetahuan, keahlian dan prilaku), yang senyatanya ada dengan tujuan-tujuan/kinerja yang diharapkan tercipta pada suatu organisasi.
Pendidikan berhubungan dengan peningkatan pengetahuan umum dan pemahaman pendidikan bersifat filosofis dan teoritis. Pelatihan merupakan serangkaian aktifitas yang dirancang untuk meningkatkan keahlian, pengetahuan atau perubahan sikap individu. Pendidikan dan pelatihan (diklat) adalah proses penyelenggaraan belajar mengajar dalam rangka meningkatkan kemampuan PNS PP 101/2000). Diklat mengandung dua fungsi sekaligus, yaitu fungsi pendidikan dan fungsi pelatihan.
Diklat menurut PPRI No.101 Tahun 2000 pasal 1 ayat (1), dikatakan bahwa Diklat jabatan PNS adalah proses penyelenggaraan belajar mengajar dalam rangka meningkatkan kemampuan PNS. Dalam (SANKRI, 2003 : 271) Diklat pegawai negeri adalah upaya-upaya yang dilakukan bagi pegawai negeri untuk meningkatkan kepribadian, pengetahuan, dan kemampuannya sesuai dengan tuntutan persyaratan jabatan dan pekerjaannya sebagai pegawai negeri.
Diklat dilaksankan baik untuk pegawai baru maupun pegawai lama. Diklat bagi pegawai baru dilaksanakan dengan tujuan agar pegawai baru dimaksud dapat menjalankan tugas-tugas baru yang dibebankan sesuai tugas dan fungsinya. Diklat bagi pegawai lama dilaksanakanuntuk meningkatkan mutu pelaksanaan tugas saat ini maupun akan datang. Pada dasarnya diklat merupakan proses yang berkelanjutan,mengingat terjadinya perubahan-perubahan yang begitu cepat, seseorang pimpinan organisasi selalu dituntut untuk terus memperhatikan dan menyusun program-program diklat yang kontinu dan dapat menjawab tantangan yang selalu berubah-ubah. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar